Berburu Rip Current Di Pantai Panjang Bengkulu [2]

Kayu Terdampar. Sebatang kayu besar terdampar di tepi Pantai Panjang Bengkulu saat ombak besar beberapa waktu lalu. Foto pribadi Samsung Galaxy ACE3

Halo sobat, apa kabar semuanya? Semoga sehat selalu. Maaf nih baru bisa melanjutkan tulisan yang kedua tentang Rip Current di Pantai Panjang Bengkulu. Sebenernya sudah dua kali survei dan cari-cari lokasi terbaru sambil ngecek lokasi Rip Current yang sebelumnya, tapi belum sempat dituliskan di sini.

Nah, kali ini saya akan berbagai cerita tentang perburuan rip current di pantai Panjang Bengkulu. Pada survei yang kedua, saya mencoba memastikan tempat ditemukannya rip current sebelumnya, yakni pas dideket tulisan PANTAI PANJANG agak ke utara dikit.


Waktu itu saya datang pas kebetulan lagi pasang agak besar, muka air laut naik lebih tinggi dari kunjungan saya sebelumnya, gelombang ombak cukup tinggi, tampak kayu besar terdampar di tepi pantai. Nah, ditempat ini ternyata saya tidak lagi melihat rip current seperti pada penemuan pertama. 

Gelombang yang menyapu pantai cukup besar dan berturut-turut datang bergulung-gulung dari tengah laut, begitu tampak tanda-tanda arus balik berupa celah antar ombak, langsung dihantam lagi dengan ombak yang datang dari tengah. Angin juga bertiup agak kencang dan tampak kekuatan arus cukup besar.

Menurut teori dan beberapa kasus yang terjadi diberbagai wilayah pantai, memang lokasi rip current bisa berpindah dan tidak menetap pada lokasi tertentu, tergantung dari mana arah kekuatan arus ombak yang datang. Misal kalau arus ombak yang datang berasal dari tengah agak ke barat laut, karena faktor angin yang sedikit berbelok di tengah samudera, maka lokasi rip current bisa begeser dari lokasi sebelumnya. 

Namun begitu, karena pada umumnya arah angin bertiup di suatu daerah sudah memiliki arah tersendiri yang cenderung tetap dan juga relief pantai yang tidak banyak berubah, maka potensi munculnya rip current pada lokasi yang sama akan tetap terjadi. 

Seperti fenomena rip current di Pantai Parang Tritis, ada lokasi di tepi pantai sepanjang kurang lebih 100 meter yang selalu muncul rip current dan bisa berpindah dalam jarak 100 meter itu setiap 3 jam sekali. Dan ada pula 3 sampai 5 titik rip current yang berubah ubah kemunculannya tanpa bisa diprediksi dilokasi mana.

Nah, kembali pada observasi saya, pada saat itu gelombang pasang agak besar dan lokasi rip current tidak begitu kentara, namun ada celah-celah yang muncul seperti tanda-tanda rip current. Saya sudah bergeser sekitar 100 meter ke arah kanan dan kiri dari lokasi semula, tetap saya tidak menemukan fenomena rip current yang jelas. 

Ilustrasi deburan ombak yang kuat membentuk celah - celah sempit diantara gelombang ombak yang datang ke pantai. Foto Pribadi Samsung Galaxy ACE3
Pada saat kondisi seperti ini, yakni saat terjadi ombak pecah yang cukup besar karena pasang dan arus yang kuat, sesungguhnya rip current yang ada ya yang terlihat pada celah-celah sempit tadi. Pada titik agak ke utara sedikit, sekitar 30 meter saya menemukan celah sempit yang terbentuk dari dua benturan gelombang, meski kadang celah ini hilang, namun tak lama kemudian celah ini muncul lagi, dan ketika ada ombak dari tengah, deburan yang menghantam celah ini mengangkat gelombang datang lebih tinggi.

Nah, rip current yang muncul pada kondisi seperti ini lebih berbahaya ketimbang yang muncul pada saat air laut sedang surut. Arus yang ditimbulkan pada celah sempit yang muncul akan lebih kuat menarik ketengah laut. Memang benar harus benar-benar berhati-hati jika berenang di pantai pada kondisi seperti ini, jangan sampai terhanyut pada celah sempit ini dan tertarik, apalagi jika pada saat ketarik dalam celah tersebut, tiba-tiba ada gelombang yang agak besar menabrak celah ini dan menjadikanya terangkat lebih tinggi dengan bantingan yang kuat.

Itulah perburuan kedua pada survei dilokasi yang sebelumnya tampak jelas timbul rip current di dekat tulisan PANTAI PANJANG. Kesimpulan pada kali ini yakni kemunculan rip current memang bisa berubah - ubah lokasinya, dan pada saat pasang dengan ombak besar, rip current yang muncul cukup berbahaya.

So sobat semua, tetap hati-hati ya saat liburan dan main di pantai, lihat lihat kondisi suasana gelombang dilautnya. Jangan lupa indahkan peringatan yang dipasang di sekitar pantai tersebut. Jika ada peringatan jangan berenang di sekitar lokasi, maka jangan coba-coba melanggar peringatan tersebut.

Rombongan keluarga melakukan foto bersama di Pantai Panjang saat sore hari dibelakangnya agak jauh tampak gelombang laut agak tinggi dan jilbab ibu di sebelah kanan berkibar menunjukkan angin bertiup agak kencang. Foto pribadi Samsung Galaxy ACE3.


Di sekitar Pantai Panjang, ada beberapa tulisan peringatan larangan berenang di sekitar pantai karena cukup berbahaya. Demikian perburuan yang kedua sebagai tantangan #NulisSerempak yang diselenggarakan oleh Blogger Bengkulu (BoBe) menulis tentang pantai.

Tunggu tulisan hasil perburuan yang selanjutnya..hehe
Semoga bermanfaat.



Berburu Rip Current Di Pantai Panjang Bengkulu [2] Berburu Rip Current Di Pantai Panjang Bengkulu [2] Reviewed by Beni Sumarlin on 11.32.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.